LOMBA DESA WISATA NUSANTARA 2019
LOMBA DESA WISATA NUSANTARA 2019 Tatangnurdian.blogspot.com LATAR BELAKANG Undang-undang No. 6 Tahun 2014 tentang Desa menyatakan bahwa tujuan pembangunan desa adalah “meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan melalui pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan sarana dan prasarana desa, membangun potensi ekonomi lokal, serta pemanfaatan sumberdaya alam dan lingkungan secara berkelanjutan”. Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi s.d tahun 2019 sudah melakukan pembangunan di 116 desa wisata dengan jumlah total bantuan sebesar Rp.52.500.000.000,- dan diharapkan desa wisata tersebut memberikan kontribusi yang signifikan terhadap peningkatan pendapatan masyarakat desa dan melakukan percepatan pengentasan kemisikan di desa. Sebagai penghargaan bagi desa yang telah sukses membangun desa wisatanya, Pemerintah menginisiasi ‘Lomba M e mbangun Desa Wisata Nusantara ’ tahun 2019. Mela...